Kapolsek Maritengngae : Hargai Jasa Para Pahlawan
Sidrap, Sulsel : Memperingati hari pahlawan adalah suatu momentum untuk menghargai pengorbanan jiwa raga dan harta benda para pendahulu bangsa dalam merebut dan mempertahankan kemerdekaan negara kesatuan republik Indonesia
Kini bangsa telah merdeka, tak ada lagi penjajah yang menjajah negeri ini. Tugas setiap anak bangsa adalah mengisi kemerdekaan dengan memberikan prestasi yang terbaik dan menjadi pahlawan di dalam tugas kerja.
Hari ini, sabtu (10/11/2018) Jajaran Polres Sidrap memperingati hari pahlawan yang ke 73, tak terkecuali dengan Kapolsek Maritengngae yang mengikuti upacara ziarah nasional di Tamam Makam Pahlawan Puncak Mario Rappang.
“Sebagai anak bangsa yang mengemban tugas sebagai anggota Polri, wajib menghargai jasa para pahlawan yang telah berkorban segala galanya demi meraih kemerdekaan” ujar Hj. Rosnawati
Lebih lanjut ibu yang memiliki tiga putra putri ini mengatakan sebagai generasi pelanjut, dirinya sebagai anggota Polri wajib menjadi pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat dalam mengisi kemerdekaan yang diraih oleh para pahlawan
“Untuk generasi muda dalam memaknai hari pahlawan, harus menghargai jasa para pahlawan dengan berbuat hal yang positif dan bermanfaat untuk diri sendiri, orang lain serta lingkungan tempat tinggal kita” tambahnya.
Hj. Rosnawati pun menghimbau kepada generasi muda untuk tidak terpengaruh dengan faham-faham yang akan memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa,
“Tetap bersatu dalam kebhinekaan dan tuntutlah ilmu setinggi-tingginya karena itu juga salah satu hal yang sangat penting dalam mengisi kemerdekaan demi membangun negara kita agar menjadi besar di mata dunia,” himbaunya.
from DETIK INDONESIA https://ift.tt/2SVPfPU
via IFTTT
Post a Comment